Site icon Find My Home

Tips buat Apartemen Rapi di Jakarta

Seperti pemalas pada umumnya, kita tidak suka memindahkan barang-barang dan merapikan kamar. Tapi, kita juga tidak ingin merasa kotor tinggal di rumah sendiri atau ragu ketika kita berpikir untuk membawa pulang seorang gadis setelah jalan-jalan. Coba pikirkan seperti ini, apartemen hanya harus cukup rapi untuk diterima oleh kamu dan ditoleransi oleh orang lain, dan kamu tidak perlu berbuat banyak untuk itu. Kita juga harus membuatnya mudah untuk mempertahankan tingkat kerapian ini, jadi kita tidak harus melakukan banyak pekerjaan nantinya. Jika kamu bertanya-tanya bagaimana cara melakukan ini, tidak perlu mencari lagi karena kami memiliki tips buat kamu merapikan apartemen kamu.

Mari kita mulai!

1. Membeli lemari kabinet

Kamu bisa membeli berbagai jenis lemari kabinet, dari yang logam biasa, variasi plastik atau bahkan hanya laci plastik. Intinya, kamu harus meletakkan barang-barangmu di tempat lain, selain di lantai. Jika kamu sudah memiliki lemari kabinet, coba dan pindahkan barang-barang hingga ada beberapa kompartemen kosong sehingga kamu tidak perlu membeli yang baru. Lemari kabinet juga bagus jika kamu perlu menyimpan dokumen atau apa pun selain pakaian (pastikan memiliki sisi yang berdinding). Lihat postingan kami di toko furnitur di Jakarta untuk melihat di mana kamu dapat membeli lemari kabinet yang berkualitas.

Lemari kabinet besar terbuat dari kayu

2. Kompartementalisasi

Sekarang, kita masuk ke alasan kenapa kita harus membeli lemari kabinet dan/atau mengosongkan seluruh bagian di lemari yang sudah kita miliki. Kompartementalisasi artinya kamu mengelompokkan barang-barang kamu, sehingga kamu akan selalu tahu di mana barang-barang itu tersimpan. Sangat praktis dan hanya butuh kesiapan mental untuk mulai merapikan apartemenmu.

Kompartementalisasi baju-baju menjadi tumpukan

Kamu tidak harus melakukannya sama persis. Tapi, kami menyarankan kamu untuk memisah-misahkan seperti ini:
1. Pakaian
2. Celana
3. Pakaian dan celana rumah
4. Dokumen

Kompartementalisasi ini sangat mudah untuk dilakukan. Ingat, ini lemari kabinet punya kamu, jadi buat sesuai keinginan kamu dan jangan ragu untuk menyesuaikannya sesuka hati.

3. Mulai bersih-bersih

Kamu sudah memiliki sarana untuk merapikan apartemenmu, jadi mulai gunakan itu. Ini adalah bagian yang paling sulit dari proses ini, tetapi kamu harus ingat bahwa kamu belum melakukan apa-apa pada saat ini dan apartemen kamu masih belum rapi. Kamu harus mengelilingi apartemen kamu dan mulai menempatkan barang-barang di lemari kabinet dengan metode kompartementalisasi sesuai keinginan.

Dapur ini siap untuk dibersihkan

Membersihkan apartemen kamu adalah sebuah seni, merencanakannya saja berarti lebih sedikit kerja dan sedikit usaha dalam membersihkan. Kami suka melakukannya seperti puzzle, pintu masuk ke apartemen dijadikan sebagai potongan sudut untuk mengukur apa yang perlu dimulai dari sana sampai ke kamar. Setelah itu selesai, kamu dapat mengatur toilet sesuai keinginanmu. Dengan cara ini, kamu tidak akan kehilangan spot apa pun untuk dibersihkan.

4. Satukan sampah

Bagian terpenting kedua dari pembersihan apartemen adalah kenyataan bahwa penyimpanan sampah di apartemen itu dibutuhkan. Ini memungkinkan kamu untuk menumpuk semua sampah di satu tempat dan memudahkannya untuk dibuang SEMINGGU SEKALI (hanya sampah non-organik). Bahkan kamu juga bisa memiliki fleksibilitas untuk membuang sampah lebih sedikit (seperti setiap dua minggu sekali), dimana kamu mengetahui bahwa kamu hanya perlu membuang satu kantong sampah. Jika peraturan dari pemerintah mewajibkan kamu membagi sampah untuk didaur ulang, maka lakukan secara terpisah (satu untuk organik, satu untuk non-organik dan satu untuk plastik), tetapi dengan konsep yang sama.

Kami sarankan untuk menggunakan kantong plastik hitam besar di ruang tengah apartemen (atau dapur, tergantung seberapa sering kita memasak dalam satu bulan). Jika kita berencana untuk sering memasak, kita bisa menggunakan dua kantong plastik, sehingga ada lapisan tambahan untuk melindungi dari kebocoran dan mungkin baunya. Gunakan tas organik berlapis dua jika peraturan pemerintah di atas berlaku untuk kamu.

Siapkan kantong-kantong plastik dan mulai menyatukan sampah!

5. Pertahankan semangat kamu

Setelah kamu selesai membersihkan apartemenmu, kamu harus bisa menjaga kebersihannya dengan baik. Mempertahankannya adalah bagian yang paling sulit, tetapi banyak keuntungan yang kamu dapat ketika ruangan di apartemenmu rapi. Apartemen yang rapi dan bersih akan membuat kamu nyaman, sehingga layak untuk terus dipertahankan, terutama jika kamu berencana untuk mengajak temanmu ke sana. Apartemen kamu sekarang dapat dibuka untuk acara atau makan malam bersama teman. Dengan menggunakan tips ini, kamu akan bisa mempertahankan apartemen yang rapi dalam waktu singkat.

6. Tips tambahan

Panduan untuk apartemen yang rapi ini tidak akan lengkap tanpa tambahan tips dan trik. Ada beberapa tips kecil yang bisa menghindarkan apartemen kamu dari bau yang tidak sedap dan beberapa hal lain yang harus kamu hindari.

Begitulah, panduan cepat dan mudah untuk membuat apartemen kamu rapi dan teratur. Perlu kami ingatkan bahwa semua tips yang ada di sini harus dilakukan sesuai dengan kemampuanmu dan kamu harus menyesuaikan ini dengan apa yang kamu rasa cocok untukmu. Hanya karena kami bisa mendapatkan lemari kabinet stainless steel untuk pakaian, bukan berarti kamu tidak bisa mendapatkan versi plastik dari kabinet terbuka jika kamu menginginkannya. Selamat bersih-bersih!

Exit mobile version