Liburan Akhir Pekan di Pulau Seribu

Selain dikenal dengan sebutan kota yang tak pernah tidur, Jakarta juga merupakan pusat perekonomian dan pusat pemerintahan di Indonesia. Tidak heran jika penduduk di kota ini seringkali merasa lelah hidup di Jakarta. Warga Jakarta memiliki prinsip “work hard play hard” dalam kehidupannya.

Baca Juga: Best Jakarta Walking Tours

Beruntungnya, ada beberapa pulau yang mudah untuk dijangkau sebagai tempat pelarian yang tepat dan masih berlokasi di Jakarta, yaitu Pulau Seribu atau Kepulauan Seribu. Pulau Seribu adalah kumpulan dari berbagai pulau yang tersebar di bagian utara Jakarta. Meskipun memiliki nama Kepulauan Seribu, pulau ini hanya terdiri dari 342 pulau, dan hanya 11 pulau saja yang memiliki penduduk.

Pulau seribu bisa menjadi opsi terbaik untuk liburan dengan waktu singkat, suasananya tidak terlalu ramai dan budget friendly. Pulau ini juga terkenal sebagai surga snorkeling. Jadi kamu tidak perlu menghabiskan uang dan waktu untuk terbang ke Bali atau Lombok.

Cara Menuju Ke Pulau Seribu

Terdapat 4 pilihan kapal yang dapat dinaiki, yaitu jenis perahu tradisional yang terbuat dari kayu, kapal PELNI, kapal ferry, dan juga speedboat. Jika memilih untuk menggunakan kapal tradisional atau kapal ferry, kamu bisa menuju ke Pelabuhan Kali Adem yang berlokasi di belakang Pasar Ikan Muara Angke. Kalau ingin menggunakan speedboat, kamu dapat memilih  dari dermaga di Marina, Ancol. Kemudian, jika kamu ingin menaiki kapal PELNI, kamu bisa menuju ke Pelabuhan Sunda Kelapa.

Deck pada kapal ferry bersifat tertutup, tidak menggunakan AC, tapi memiliki jendela. Kapal ferry biasanya dipenuhi oleh warga lokal yang duduk berkumpul, makan, ngobrol, saling berbagi makanan, tidur, atau bahkan mungkin merokok. Hal tersebut merupakan suasana kolektif yang dapat kamu temukan dan nikmati dalam perjalanan menuju Kepulauan Seribu. Namun, jika kamu orang yang memprioritaskan kenyamanan pribadi, membutuhkan privasi, dan perjalanan yang lebih cepat, kamu bisa menggunakan speedboat.

Kamu harus siap untuk bangun lebih pagi untuk menuju Pulau Seribu. Hal ini terjadi  karena biasanya kapal berangkat pukul 6 pagi sampai pukul 9, baik itu dari Pelabuhan Muara Angke, Pelabuhan Sunda Kelapa, dan juga dermaga di Pantai Marina Ancol.

Looking for Jakarta’s travel agents for your next trip? Click here!

Pilih Pulau Yang Ingin Kamu Kunjungi

Setiap pulau di daerah Kepulauan Seribu memiliki keunikan masing-masing. Berikut adalah daftar pulau yang menarik untuk dijelajahi untuk bersama dengan keluarga dan teman-temanmu.

1. Pulau Pari

pulau pari

Merupakan pulau baru yang cukup populer sebagai destinasi wisata di Pulau Seribu. Jangka waktu yang ditempuh sekitar 1,5 jam menggunakan kapal. Pulau ini menawarkan berbagai kegiatan wisata yang menarik, seperti mengelilingi Pulau Pari dengan sepeda, hamparan Pantai Perawan yang alami, dan juga terdapat bangkai kapal yang telah menjadi karang menjadi situs penyelaman yang pastinya menarik untuk scuba diver.

Pulau Pari juga memiliki tempat penelitian untuk mempelajari rumput laut. Pastikan kamu tidak lupa untuk mengunjungi Bukit Matahari yaitu sebuah spot untuk melihat keindahan langit, matahari terbit, dan matahari terbenam yang tenggelam di hamparan perairan.

2. Pulau Bidadari

pulau seribu pulau bidadari

Pulau Bidadari merupakan pulau terdekat dari wilayah daratan Jakarta, hanya memakan waktu 30 menit menggunakan kapal. Dengan luas area hanya sekitar 6 hektar, kamu bisa menemukan beberapa spot hutan bakau. Jika beruntung, kamu bisa melihat tanaman langka dan tanaman eksotis, seperti pohon butun atau pohon perdamaian (baringtonia exelsa), pohon willow atau dedalu, pohon stigi (pemphis acidula), pohon eboni (diospyros maritima), dan pohon glodokan. Kamu juga bisa menemukan situs bersejarah, yaitu Benteng Martello, yang sudah dibangun sejak abad ke-17.

3. Pulau Tidung

Pulau tidung

Pulau Tidung terbagi menjadi 2 bagian yaitu Pulau Tidung Besar dan Pulau Tidung Kecil, keduanya pun saling terhubung dengan jembatan. Tinggi jembatan yang mencapai sekitar 8 m di atas permukaan laut menjadikan tempat sebagai spot paling romantis. Hal ini terjadi  karena kamu bisa melihat dua keindahan alam sekaligus yaitu sunrise dan sunset.

Rentang waktu yang dibutuhkan menuju Pulau Tidung adalah 2 jam dengan menggunakan kapal dari Pelabuhan Kali Adem. Perairan laut di Pulau Tidung cenderung dangkal dan sebagian besar ditumbuhi terumbu karang yang berkondisi baik. Selain itu, juga terdapat berbagai ikan tropis berwarna-warni yang eksotis yang sangat bagus dijadikan pemandangan saat snorkelling.

4. Pulau Macan

pulau seribu pulau macan

Pulau Macan terkenal sebagai tempat terbaik untuk liburan bulan madu dan terkenal memiliki pondok-pondok yang romantis. Di sini, pondok-pondok dibangun dengan gaya yang natural, sehingga kamu bisa merasa berada di pulau pribadi yang terpencil jauh dari keramaian dan hiruk-pikuk kota. Pondok-pondok tersebut juga dibangun dengan posisi yang dapat membuat pengunjung bisa melihat pemandangan sunset terbaik. Kamu bahkan bisa langsung menceburkan diri ke air laut hanya dengan beberapa langkah dari tempat tidur di dalam pondok. Pulau ini berlokasi sekitar 1,5 jam dari pantai Marina Ancol. Selain itu, pulau Macan juga menawarkan water sports seperti snorkeling, diving, windsurfing, dan juga kano.

.

5. Pulau Onrust

onrust island

Pulau Onrust yang juga dikenal sebagai Pulau Kapal adalah pulau kecil yang menyimpan warisan sejarah. Pulau ini berlokasi kurang lebih sekitar 14 kilometer dari Pantai Marina Ancol. Pulau Onrust dapat dijangkau dengan memakan waktu sekitar 20 menit.

Dulunya, pulau ini sering dikunjungi oleh kapal Belanda sebelum sampai ke Batavia. Bahkan pulau ini sempat menjadi tempat untuk perbaikan dan juga pembuatan kapal. Pulau Onrust merupakan pulau yang tergolong cukup sibuk saat itu. Hal tersebut sesuai dengan nama pulau ini, “Onrust”, yang diambil dari bahasa Belanda yang artinya “Never Rest” dalam bahasa Inggris, atau “Tidak Pernah Istirahat” dalam bahasa Indonesia.

6. Pulau Pramuka

pramuka island

Yang terakhir adalah Pulau Pramuka yang menjadi pusat administrasi daerah Kepulauan Seribu. Di sini kamu bisa menemukan berbagai fasilitas untuk warga lokal seperti sekolah, masjid, dan rumah sakit. Untuk sampai di sini kamu dapat menggunakan kapal sekitar 2,5 jam dari Muara Angke. Di sini kamu juga bisa menemukan tempat konservasi penyu Hawksbill (penyu sisik)

Yuk, siapkan dirimu untuk berpergian ke Pulau Seribu!

Hello Flokq

Flokq helps people find a great place to live. Explore how you can live your life to the fullest in your city with Flokq!

Related Posts

5 Rekomendasi Coworking Space Tangerang Terbaik

5 Rekomendasi Coworking Space Tangerang Terbaik

7 Daftar Rumah Sakit Terbaik di Tangerang

7 Daftar Rumah Sakit Terbaik di Tangerang

10 Rekomendasi Toko Cerutu di Jakarta: Produk Rokok Terbaik

10 Rekomendasi Toko Cerutu di Jakarta: Produk Rokok Terbaik

8 Rekomendasi Menu Burger King Terbaik, Enak dan Harganya Sepadan!

8 Rekomendasi Menu Burger King Terbaik, Enak dan Harganya Sepadan!

No Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *