Cara Membeli Tiket Bus di Jakarta

Banyaknya transportasi umum mulai dari kereta api, kapal, pesawat, hingga bus mempermudah siapapun yang ingin berpergian tanpa memiliki kendaraan pribadi. Bus menjadi salah satu moda transportasi favorit di Jakarta. Meskipun, banyak yang tidak berani naik bus karena maraknya penipuan dan minimya keamanan. Lantas bagaimana cara membeli tiket bus antarkota dengan aman di Jakarta? Berikut beberapa tips dari Flokq!

Tiket Bus Antarkota Online

1. Traveloka

Traveloka logo
Traveloka

Kalau kamu mau beli tiket bus secara online lewat Traveloka, caranya sangat mudah. Kamu hanya perlu mengunjungi situs web Traveloka atau mengunduh aplikasi Traveloka.

Jika kamu memutuskan untuk menggunakan situs web Traveloka, kam harus mengunjungi alamat ini: https://www.traveloka.com/tiket-bus-travel. Kamu hanya perlu mengisi kota keberangkatan dan kedatangan, jumlah kursi, tanggal keberangkatan, dan identitasmu. Kalau kamu juga menginginkan tiket pulang, cukup centang bagian “pulang pergi?”!

Setelah mengisi data yang dibutuhkan, kamu sudah siap membayar tiketnya. Pembayaran bisa dilakukan melalui transfer bank manual, ATM, mobile banking, internet banking, Indomaret, dan Alfamart. Beberapa tiket bus yang bisa kamu beli melalui Traveloka adalah Pahala Kencana, Lorena, Damri, Primajasa, Agra Mas, ALS (Antartika), Bintang Sempati, Gunung Harta, Kramat Djati, Agug Mulia, Nusantara, Bejeu, Eka Mira, Sugeng Rahayu, Restu Mulya, Komodo Tourism, Santoso, Budiman dan lain-lain.

2. Bukalapak

 Bukalapak logo
Bukalapak

Siapa sangka bisa membeli tiket bus online di Bukalapak? Bukalapak kini melebarkan sayapnya untuk melayani pelanggan yang ingin membeli tiket bus secara online.

Lalu bagaimana cara membeli tiket bus di Bukalapak? Kamu bisa mengunjungi situs webnya di https://www.bukalapak.com/tiket-bus/search. Setelah itu, masukkan data berikut:

a) Kota keberangkatan

b) Kota tujuan

c) Tanggal Pulang – jika kamu ingin membeli tiket pulang pergi

d) Masukkan jumlah kursi

e) Bayar

3. Lorena

Lorena bus
Lorena

Dibawah naungan PT Eka Sari Lorena Transport Tbk, Lorena tak mau ketinggalan zaman. Lorena menyediakan tiket online kepada pelanggan mereka. Untuk membeli tiket online, kamu bisa langsung mengunjungi situs resminya: http://publiceticketing.lorena-transport.com/.

Kamu perlu membuat akun untuk membeli tiket dari situs web ini. Setelah mendaftarkan diri, kamu harus memilih jadwal dan kota tujuan. Kamu hanya akan diberi waktu satu jam setelah memesan tiket untuk membayarnya melalui ATM, mini market, M-Banking, Internet Banking, dan banyak lagi. Setelah melakukan pembayaran, kamu akan mendapatkan email konfirmasi pembayaran dan bisa langsung mencetak tiket.

Baca juga: Aplikasi Transportasi Umum yang Kamu Harus Miliki di Jakarta

4. redBus

Sudah ada sejak 2016, redBus memiliki jaringan yang cukup luas. redBus hanya melayani pemesanan tiket bus online di Indonesia. Kamu bisa membeli tiket bus di redbus.id atau melalui aplikasi redBus di smartphone. Caranya mirip dengan aplikasi penjualan tiket bus online lainnya. Setelah mengisi kota keberangkatan dan tujuan, data pribadi, dan tanggal keberangkatan, kamu bisa membayar tiketnya melalui transfer ATM, Alfamart, Internet banking, Kartu Kredit / Debit, Mandiri Clickpay, BCA Clickpay, dan masih banyak lagi.

5. Bustiket

 redBus logo
redBus

Bustiket adalah situs web dan aplikasi penyedia layanan pemesanan tiket bus Antar Kota Antar Privinsi (AKAP) dan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) di Indonesia. Di sini kamu bisa memesan tiket bus secara online. Jadi, kamu tidak perlu lagi antri di terminal! Di Bustiket juga banyak informasi tentang jadwal keberangkatan semua rute bus. Tersedia juga berbagai pilihan bus, waktu tempuh, pilihan fasilitas, harga tiket terbaik, dan kursi yang tersedia untuk dipilih. Di Bustiket juga menyediakan jasa persewaan bus atau minibus untuk tujuan wisata.

6. Tiket Bus Antarkota Offline

Bustiket website
Bustiket

Kalau kamu lebih suka membeli tiket bus antarkota langsung, kamu bisa langsung datang ke terminal. Di Jakarta terdapat beberapa terminal yang bisa kamu kunjungi mulai dari Pulo Gebang, Kampung Rambutan, Pondok Cabe, dan terminal lainnya. Jika kamu membeli tiket bus, tanyakan bus mana yang harus kamu naiki sesuai dengan lokasi dan kota tujuanmu. Kalau bingung, kamu bisa menuju pick-up point dan gathering point seperti di Jatibening. Selain itu, jika kamu suka bus nyaman yang lebih tinggi, kamu bisa naik bus Damri. Terminal Damri bisa kamu kunjungi di Stasiun Gambir, Kemayoran, dan Bandara Soekarno Hatta. Ada beberapa rute menuju tempat-tempat di Jakarta dan kota-kota lain seperti Bandung, Bandar Lampung, dan Yogyakarta.

Semuanya akan mudah selama kamu mengetahui rute kota tujuanmu. Membaca artikel ini adalah salah satu cara agar kamu lebih paham tentang Jakarta dan alternatif transportasinya!

Hello Flokq

Flokq helps people find a great place to live. Explore how you can live your life to the fullest in your city with Flokq!

Related Posts

5 Rekomendasi Coworking Space Tangerang Terbaik

5 Rekomendasi Coworking Space Tangerang Terbaik

7 Daftar Rumah Sakit Terbaik di Tangerang

7 Daftar Rumah Sakit Terbaik di Tangerang

10 Rekomendasi Toko Cerutu di Jakarta: Produk Rokok Terbaik

10 Rekomendasi Toko Cerutu di Jakarta: Produk Rokok Terbaik

8 Rekomendasi Menu Burger King Terbaik, Enak dan Harganya Sepadan!

8 Rekomendasi Menu Burger King Terbaik, Enak dan Harganya Sepadan!

No Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *